banner 728x250
BUMN  

Pelni Sorong, Siapkan 31 Pelayaran untuk Arus Mudik Lebaran 2025, Dukung Mudik Gratis ke Manokwari

IMG 20250310 WA0005
banner 120x600
banner 468x60

Kota Sorong, PBD (10/03/25) – Menyambut musim arus mudik Lebaran tahun 2025, PT Pelni Cabang Sorong telah mempersiapkan sejumlah kapal untuk melayani perjalanan masyarakat yang hendak mudik. Dalam koordinasi dengan PT Pelni Pusat, Cabang Sorong akan mengoperasikan kapal penumpang mulai dari H-14 hingga H+14 Lebaran, yakni antara 16 Maret hingga 13 April 2025. Total ada 31 kali pelayaran yang siap dilaksanakan untuk memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat.

Kepala Cabang Pelni Sorong, Selamat Yanuardi, SE, menjelaskan bahwa selama musim Lebaran ini, Pelni Sorong akan menggunakan 8 kapal untuk melayani penumpang. Salah satunya adalah kapal Labobar, yang sebelumnya masuk dalam penggantian kapal Dorolonda yang ditarik ke wilayah barat untuk melayani masyarakat dari Kalimantan ke Surabaya. Kapal Labobar ini akan melayani rute dari Sorong ke wilayah selatan Papua Barat dan Papua Barat Daya.

banner 325x300

Menurut Selamat, pada masa fix season Lebaran ini, kapal Pelni hanya akan mengangkut penumpang, dan tidak dapat melayani angkutan kendaraan. Hal ini dikarenakan ruang kargo akan ditutup untuk penumpang. Meski demikian, untuk kapasitas penumpang, ada dispensasi dari pemerintah yang memberikan tambahan hingga 15% dari kapasitas normal kapal. Sebagai contoh, jika kapasitas kapal 2.000 penumpang, maka tambahan 15% memungkinkan ada 2.300 penumpang yang dapat dilayani.

Rute-rute yang paling banyak dilayani selama mudik Lebaran ini adalah Sorong menuju Ambon, Makassar, Bau-Bau, dan Surabaya. Hal ini berbeda dengan arus mudik Natal, yang biasanya mengarah ke Nabire dan Jayapura.

Terkait dengan harga tiket, Selamat Yanuardi menegaskan bahwa tarif kapal selama Lebaran tidak mengalami kenaikan dan tetap mengikuti harga normal. Namun, ada program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan, yang memungkinkan masyarakat yang ingin bepergian ke Manokwari untuk bisa menikmati fasilitas ini. Program mudik gratis ini hanya berlaku untuk perjalanan dari Sorong menuju Manokwari, dengan kapal Sinabung yang akan berangkat pada 22 Maret 2025. Sedangkan untuk arus baliknya, kapal Labobar akan kembali ke Sorong pada 7 April 2025.

“Untuk rute Sorong-Manokwari, pemerintah memberikan fasilitas mudik gratis, namun hanya terbatas pada rute ini saja. Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang hendak mudik dengan biaya yang lebih terjangkau,” jelas Selamat.

Dengan persiapan yang matang sehingga program mudik gratis ini merupakan program dari pemerintah pusat melalui kementerian perhubungan dari direktorat jenderal perhubungan Laut bersama PT Pelni Persero berharap agar dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang merencanakan perjalanan mudik Lebaran tahun 2025, sekaligus mendukung kelancaran transportasi di wilayah Papua Barat.

(Timo)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *