banner 728x250
Daerah  

Polsek Cikupa, Dukung Ketahanan Pangan dengan Program Ternak Ikan

IMG 20250222 WA0009
banner 120x600
banner 468x60

Cikupa, 21 Februari 2025 – Sebagai tindak lanjut dari program Astacita Poin 2 Polresta Tangerang Polda Banten, Polsek Cikupa melaksanakan kegiatan dalam rangka mendukung ketahanan pangan melalui budidaya ternak ikan mas. Kegiatan ini dilakukan di lahan milik Bapak Herman yang berlokasi di Kampung Kadu RT. 002/001, Kelurahan Bunder, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

 

banner 325x300

Brigadir Ibnu Dermawan selaku Bhabinkamtibmas Kecamatan Cikupa turun langsung ke lapangan untuk mendukung dan memberikan motivasi kepada warga dalam mengelola lahan mereka secara produktif. Lahan seluas kurang lebih 20 meter tersebut dimanfaatkan untuk budidaya ikan mas sebagai salah satu langkah dalam meningkatkan ketahanan pangan di lingkungan sekitar.

 

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Cikupa, AKP Johan Armando Utan, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.

 

“Dengan adanya pendampingan dari Bhabinkamtibmas, kami berharap warga semakin termotivasi untuk mengelola lahan mereka secara optimal, sehingga dapat meningkatkan kemandirian pangan di lingkungan masing-masing,” ujar AKP Johan Armando Utan.

 

Polsek Cikupa juga mendorong warga serta perusahaan di wilayahnya untuk melakukan kegiatan positif yang bermanfaat bagi keluarga dan lingkungan. Diharapkan program ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya dalam memanfaatkan lahan yang tersedia guna mendukung ketahanan pangan lokal.

 

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih mandiri dan sejahtera. Polsek Cikupa akan terus mendukung serta mengawal program-program yang memberikan manfaat nyata bagi warga. (***)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *