Kota Sorong, PBD (16/4/25) – Komandan Batalion Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan XIV) Sorong, Letkol (Mar) Helilintar Setiojoyo Laksono, S.E., menghadiri Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) tiga pejabat penting di lingkungan Lantamal XIV Sorong. Kegiatan ini berlangsung khidmat di ruang lobi Mako Lantamal XIV Sorong, Jalan Bubara, Kelurahan Klaligi, Distrik Sorong Manoi, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya pada Senin (15/4).
Tiga jabatan strategis yang mengalami pergantian dalam upacara tersebut adalah:
Kepala Dinas Hukum (Kadiskum) Lantamal XIV Sorong,
Kepala Dinas Administrasi dan Personel (Kadisminpers) Lantamal XIV Sorong, serta
Komandan Tim Intelijen (Dantim Intel) Lantamal XIV Sorong.
Upacara ini dipimpin langsung oleh Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XIV Sorong, Laksamana Pertama TNI Joni Sudianto, CHRMP, M.Tr.Opsla. Dalam amanatnya, Danlantamal menekankan pentingnya kesinambungan organisasi melalui regenerasi jabatan yang dilakukan secara terencana dan bertanggung jawab.
“Serah terima jabatan bukan hanya bagian dari dinamika organisasi, tetapi juga sarana untuk memperkuat profesionalisme dan loyalitas prajurit TNI Angkatan Laut. Saya berharap pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri, menjalankan tugas dengan penuh dedikasi, serta menjunjung tinggi kehormatan dan tanggung jawab yang diemban,” tegas Laksma TNI Joni Sudianto.
Acara turut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting di jajaran Lantamal XIV, antara lain Aspers, Asintel, dan Aspotmar Danlantamal XIV Sorong, Danpomal, serta para Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja (Kadis/Kasatker) Lantamal XIV Sorong. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap kepemimpinan yang solid dan sinergis di tubuh TNI AL wilayah timur Indonesia.
Usai pelaksanaan upacara seremonial, kegiatan dilanjutkan dengan acara pisah sambut antara pejabat lama dan pejabat baru yang berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kekeluargaan.
Pergantian ini menjadi momentum penting dalam menjaga stabilitas organisasi, serta memperkuat peran Lantamal XIV Sorong dalam menjaga keamanan wilayah perairan Indonesia bagian timur, khususnya di kawasan strategis Papua Barat Daya.
(Tim/Red)