banner 728x250
TNI  

Lanud Sultan Hasanuddin Terima Bantuan CSR BRI Untuk Pembuatan Jogging Track

banner 120x600
banner 468x60

Makassar – Lanud Sultan Hasanuddin menerima bantuan berupa Corporate Social Responsibility (CSR) dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Maros untuk pembuatan Jogging Track, bertempat di Markas Komando (Mako) Lanud Sultan Hasanuddin, Jumat (29/11/2024)

 

banner 325x300

Bantuan CSR senilai Rp 465.600.000, ini diserahkan secara simbolis oleh Pimpinan Cabang BRI Maros Bapak Safril Haryo Septiadi kepada Danlanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., CHRMP. Bantuan CSR tersebut nantinya akan digunakan untuk memperbaiki fasilitas olahraga yang ada di Lanud Sultan Hasanuddin, khususnya dalam hal pembuatan Jogging Track di Lapangan Lanud Sultan Hasanuddin.

 

Bantuan untuk perbaikan fasilitas olahraga yang lebih baik diharapkan dapat mendukung peningkatan kualitas latihan para personel TNI AU yang berdinas di Lanud Sultan Hasanuddin.

 

Pada kesempatan tersebut, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin menyampaikan ucapan terima kasih dan mengapresiasi bantuan CSR dari BRI. “Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan ini. Kami berharap dengan adanya peningkatan fasilitas olahraga akan semakin mendukung kebugaran personel TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin,” ujar Marsma TNI Bonang Bayuaji.

 

Dalam kesempatan yang sama, pimpinan Cabang BRI Maros, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk komitmen BRI dalam mendukung program-program yang berfokus pada kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. “BRI selalu berupaya memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, salah satunya melalui bantuan fasilitas olahraga ini. Kami berharap fasilitas yang diperbaiki dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat dan personel TNI AU,” kata Safril.

 

Pembangunan Jogging Track ini diharapkan dapat selesai dalam waktu dekat dan siap digunakan untuk kegiatan olahraga di lingkungan Lanud Sultan Hasanuddin. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya pemerintah dan sektor swasta untuk terus memperkuat kerjasama dengan instansi TNI khususnya dalam meningkatkan fasilitas olahraga. (Pen Hnd)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *