banner 728x250

Patroli Simpatik Ditengah Kampung Papua, Satgas 623 Bagikan Sembako

IMG 20240218 WA0016
IMG 20240218 WA0016
banner 120x600
banner 468x60

Maybrat – Dalam rangka memastikan keamanan serta mempererat tali silaturrahmi dengan masyarakat binaan diwilayah Papua Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU melaksanakan kegiatan patroli simpatik sekaligus membagikan bingkisan untuk meringankan beban warga di Kampung Aisyo, Distrik Aifat, Kab. Maybrat, Papua Barat Daya, Minggu (18/02/2024).

Hal tersebut seperti yang dilaksanakan Pos Aisyo dipimpin oleh Serda Fuad dan 10 orang anggota, melaksanakan patroli simpatik.

banner 325x300

“Sambil memastikan keamanan dan menghimbau masyarakat untuk tidak terprovokasi berita hoax pasca pemilu serentak. Kita juga membagikan bingkisan guna membantu meringankan beban warga binaan,” ujarnya.

Fuad menjelaskan, banyak warga yang sehari-harinya bertani, berburu atau mencari sagu dihutan, sehingga pendapatannya tidak menentu, melalui patroli simpatik ini harapannya dapat bermanfaat dan sedikit membantu warga.

Sambil berkeliling kampung, sambung Fuad, patroli simpatik ini juga sebagai salah satu wujud pengaplikasian program serbuan teritorial Satgas Yonif 623/BWU guna mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Tidak lama lagi kita akan memasuki masa purna tugas, harapannya melalui kegiatan seperti ini akan semakin mempererat tali silaturahmi dan juga kedekatan yang terbina baik selama ±11 bulan ini,” pungkas Serda Fuad.

Sementara itu, salah satu warga Ibu Agustina Baho (48) sebagai petani menyampaikan ucapan terima kasih kepada Satgas Yonif 623/BWU atas kepedulian dan perhatiannya dirinya dan warga Kampung Aisyo.

“Terimakasih banyak bapak-bapak TNI dari Pos Aisyo, telah peduli dengan kami disini, kami semua sangat senang Satgas selalu dekat dan membantu kesulitan warga,” tuturnya. (Yonif 623/BWU)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *