banner 728x250

Dalam Rangka Memperingati HUT RI Ke 78, Danramil 02/Wasile Buka Tournament Sepak Bola

banner 120x600
banner 468x60

JejakPeristiwa.id || TIDORE – Dalam rangka menyambut HUT kemerdekaan Republik Indonesia RI Ke-78 Danramil 02/Wasile Kodim 1505/Tidore Kapten Inf Muji Utama buka turnament Sepak Bola, bertempat di Desa Waisuba, Kecamatan Wasile, Halmahera Timur, Maluku Utara, Minggu (13/8/2023).

Turnamen yang digelar ini, diikuti oleh 20 Tim yang ada di wilayah Kecamatan Wasile dan pembukaan turnamen bola kaki ditandai tendangan pertama oleh Danramil 02/Wasile.

banner 325x300

Danramil 02/Wasile Kapten Inf Muji Utama mengatakan, tournament sepak bola ini dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 tahun 2023.

Selain itu, Ia juga katakan, Keberhasilan suatu even pertandingan tidak akan lepas dari pada peran suporter serta penonton yang memberi semangat dan suntikan kepada para pemain agar lebih tampil percaya diri.

“Dalam setiap pertandingan pastinya ada kalah dan menang dan itu merupakan hal yang wajar, namun yang terpenting para pemain nantinya mendapatkan pengalaman berharga yang sangat bermanfaat khususnya pada atlet muda”.

“Semoga dengan adanya kegiatan turnamen sepak bola ini maka akan lahir bibit-bibit baru persepakbolaan dari desa ,kelurahan maupun Kecamatan”, tandasnya.

Danramil juga berharap, peserta turnamen harus selalu menjaga sportifitas dan terapkan pola permainan fair play, karena ajang pertandingan ini menjadi tolak ukur kemapuan pemain masing-masing di tim Desa ,Kelurahan dan Kecamatan.

Ia juga mengajak kepada seluruh pemain, penonton agar selalu menjaga keamanan perorangan sehingga agar tidak terjadinya hal-hal yang kita tidak inginkan bersama (Kekacauan) dalam pertandingn baik antara sesama pemain maupun penonton nantinya, Pungkasnya.

Kegiatan di lanjutkan dengan pertandingan perdana antara tim FC Virmar matrik Indonesia VS FC Perseba Buli Karya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Danramil 02/Wasile, Yang mewakili Kapolsek Wasile Ipda Juan, Ketua panitia penyelenggara, para pemain sepak bola serta para supporter.(Tim/Red).

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *