banner 728x250
Daerah  

Wakil Wali Kota Sorong Pimpin Apel HKN ke-61: Generasi Sehat, Masa Depan Hebat Wujud Komitmen Kota Sorong Bangun Kesehatan Unggul dan Terintegrasi

banner 120x600
banner 468x60

Kota Sorong — Dalam semangat memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 tahun 2025, Pemerintah Kota Sorong melalui Dinas Kesehatan Kota Sorong menggelar apel bersama bertema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”, yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Sorong, H. Anshar Karim, A.Md, di Lapangan Apel Kantor Wali Kota Sorong, Jalan Burung Kurana, Kelurahan Remu Utara, Distrik Sorong, Rabu (12/11/2025).

Apel tersebut diikuti oleh lebih dari 200 peserta yang terdiri dari tenaga kesehatan, pejabat perangkat daerah, unsur TNI/Polri, serta berbagai elemen masyarakat dan organisasi kesehatan. Turut hadir pula sejumlah pejabat penting, di antaranya Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Sorong, Jemima Elisabeth Lobat, S.K.M., M.AP, Ny. Entin Suminar Karim (Ibu Wakil Wali Kota Sorong), serta para pimpinan OPD seperti Kepala Dinas Sosial, BPBD, Dinas Kominfo, Dinas Perumahan, dan BPJS Kesehatan Cabang Sorong.

banner 325x300

Dalam apel tersebut, Wakil Wali Kota Sorong, H. Anshar Karim, membacakan sambutan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, yang menegaskan bahwa kesehatan merupakan investasi terbesar bangsa untuk membangun masa depan yang berkualitas.

“Tema ‘Generasi Sehat, Masa Depan Hebat’ menegaskan pentingnya membangun generasi yang sehat, cerdas, dan tangguh. Kita harus berfokus bukan hanya pada penyembuhan, tetapi pada pencegahan, deteksi dini, dan pemberdayaan hidup sehat,” ujar Wakil Wali Kota saat membacakan amanat Menkes.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam memperkuat sistem kesehatan nasional, termasuk pemerataan tenaga medis, penguatan layanan primer, digitalisasi data kesehatan, serta pemberdayaan generasi muda sebagai agen perubahan hidup sehat.

“Peringatan HKN bukan hanya seremonial. Ini adalah momentum untuk membangun komitmen bersama antara pemerintah, tenaga kesehatan, dan masyarakat agar menjadikan kesehatan sebagai gaya hidup dan tanggung jawab bersama,” tambahnya.

Rangkaian kegiatan HKN di Kota Sorong juga diisi dengan penyerahan plakat penghargaan kepada tenaga kesehatan teladan, kader kesehatan, serta Posyandu terbaik. Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng, pagelaran seni tari, dan pembacaan hasil lomba peringatan HKN yang sebelumnya telah dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kota Sorong.

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Sorong, Jemima Elisabeth Lobat, S.K.M., M.AP, menyampaikan apresiasi dan harapan agar peringatan HKN ke-61 ini menjadi momentum untuk memperkuat pelayanan kesehatan di seluruh lini, baik rumah sakit, puskesmas, pustu, klinik, hingga praktik mandiri di Kota Sorong.

“Kami berharap seluruh unit pelayanan kesehatan di Kota Sorong — baik rumah sakit pemerintah dan swasta, 10 puskesmas, 34 pustu, 14 klinik, maupun tenaga medis mandiri — terus bersinergi meningkatkan mutu layanan. Semua pelayanan kini diarahkan menuju sistem digitalisasi terintegrasi agar masyarakat mendapat pelayanan yang cepat, tepat, dan transparan,” ujarnya.

Jemima juga menambahkan bahwa pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat telah tersedia di seluruh puskesmas. Pemerintah daerah mendorong warga untuk aktif melakukan pemeriksaan kesehatan dan memanfaatkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang sudah berjalan optimal di Kota Sorong.

“Pemerintah Kota Sorong melalui Dinas Kesehatan terus berupaya agar seluruh pelayanan kesehatan dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa tidak ada warga yang tertinggal dalam mendapatkan hak atas kesehatan,” tegasnya.

Dengan semangat “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”, Pemerintah Kota Sorong berharap seluruh elemen masyarakat menjadikan momentum HKN ke-61 ini sebagai pengingat pentingnya menjaga kesehatan diri, keluarga, dan lingkungan demi terwujudnya Kota Sorong yang sehat, sejahtera, dan berdaya saing.

(TK)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *