Tangerang – Jumat, 6 Juni 2025
Pimpinan Cabang Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Cikupa melaksanakan prosesi penyembelihan hewan qurban di Pusat Dakwah LDII, Jalan Sumur Wareng No. 1, Desa Sukamulya, Kecamatan Cikupa. Kegiatan ini menjadi agenda tahunan yang terus dilestarikan oleh warga LDII setempat sebagai wujud kepedulian sosial dan penguatan ukhuwah islamiyah.
Sebanyak 15 ekor sapi dan 8 ekor kambing disembelih pada momen Idul Adha 1446 H ini. Dari total hewan qurban tersebut, panitia berhasil mengemas lebih dari 900 kantong daging qurban seberat masing-masing 1 kilogram, yang kemudian didistribusikan kepada warga sekitar, khususnya masyarakat yang membutuhkan.
“Qurban bukan hanya ibadah vertikal kepada Allah SWT, tetapi juga memiliki nilai horizontal yang membangun solidaritas sosial di tengah masyarakat,” tegas Gunadi, S.H., M.Kn., selaku Ketua PC LDII Kecamatan Cikupa.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh berbagai elemen Forkopimcam dan tokoh masyarakat, seperti Ketua MUI Kecamatan Cikupa KH. Yayan Mulyana, B.A. beserta jajaran, Wakapolsek Cikupa Iptu Joko, perwakilan Ketua DMI Ust. Andi Sutisna, S.Ag., M.Si., Ketua UPZ Kecamatan Cikupa KH. Mujreimi (yang juga pengurus MUI Kabupaten Tangerang), Ketua LPTQ Dr. Ues Qurni, M.Si., dan Ketua APDESI Kecamatan Cikupa Muhiddin, S.Pd., serta Lurah Sukamulya Wulan Sari, SKM, S.IP, M.Si, beserta stafnya.
Dari kalangan organisasi masyarakat dan kepemudaan hadir pula perwakilan BPPKB Kecamatan Cikupa (diwakili Haji Ukem), perwakilan KNPI, Karang Taruna, serta Ketua Senkom Mitra Polri Kecamatan Cikupa Sulardi beserta jajaran.
Guna memastikan kelancaran dan kenyamanan kegiatan, pengamanan kendaraan roda dua dan roda empat juga dilaksanakan secara terkoordinasi dengan Senkom Mitra Polri Kecamatan Cikupa. Pengamanan ini dipimpin langsung oleh Eko Yulianto selaku koordinator lapangan bersama anggota Senkom lainnya yang aktif memantau lokasi parkir dan akses keluar-masuk kendaraan peserta dan tamu undangan.
Panitia menyampaikan apresiasi atas keterlibatan semua pihak, termasuk peran Senkom Mitra Polri yang telah membantu menjaga kondusivitas acara dari awal hingga akhir.
Melalui momentum Idul Qurban ini, PC LDII Kecamatan Cikupa berharap semangat berbagi, persatuan, dan kepedulian sosial dapat terus terjaga dan ditumbuhkan di tengah masyarakat.
(Redaksi)