TABALONG — Dandim 1008/Tabalong Letkol Inf Budi Galih, SAP. MIP, menggelar acara silaturahmi dengan insan pers di wilayah Kabupaten Tabalong pada Senin (22/07/24). Acara yang berlangsung di ruang data Makodim ini dihadiri oleh perwakilan media dari berbagai outlet, termasuk Banjarmasin Post, Radar Banjarmasin, Radio Suara Tabalong, TV Tabalong, Mata Banua, Metro 7, Antaranews, Jejak Rekam, dan lainnya.
Silaturahmi ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi dan hubungan baik antara TNI dan media. Selain itu, Dandim juga mensosialisasikan mengenai Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) TMMD Ke-121 Tahun 2024. Program TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) adalah inisiatif terpadu lintas sektoral yang bertujuan untuk mempercepat pembangunan di pedesaan. TMMD ke-121 yang digelar oleh Kodim 1008/Tabalong direncanakan akan dibuka pada Rabu, 24 Juli 2024.
Dandim Letkol Inf Budi Galih menjelaskan bahwa peran media sangat penting dalam menyebarluaskan informasi mengenai pelaksanaan TMMD kepada publik. “Keberhasilan program TMMD tidak terlepas dari dukungan semua pihak, termasuk insan pers,” ujarnya.
Dalam acara tersebut, Dandim juga mengungkapkan detail mengenai lomba karya jurnalistik yang akan terbagi dalam beberapa kategori, termasuk satgas, wartawan, dan kategori lainnya. Kategori wartawan akan diikuti oleh media dari seluruh Indonesia, dengan total sembilan pemenang yang akan dipilih: tiga dari media cetak, tiga dari media online, dan tiga dari media elektronik. Selain itu, kategori lainnya mencakup pemberitaan di media sosial, cinema, influencer, dan micro influencer.
Dandim mengharapkan para peserta lomba dapat mempersiapkan diri sejak awal dan menghasilkan karya terbaik sesuai dengan kriteria penilaian.
Sumber: Pen1008
Pewarta: Edi D